midah zone

lihat segalanya lebih dekat...

Misteri Matematika


Setelah pada postingan sebelumnya membahas tentang misteri bilangan nol, kali ini saya mencoba membahas tentang Misteri Matematika. Ternyata dalam matematika terdapat banyak misteri yang mungkin bagi sebagian orang menganggap ini sebuah kebetulan (tidak ada yang kebetulan bagi Sang Pencipta) namun cukup membuat banyak orang terkagum-kagum. Disini saya hanya membahas sedikit dari sekian banyak misteri matematika lainnya.
Tahukah kamu ?
Perkalian dari pasangan 3 bilangan Phytagoras - (3,4,5), (5,12,13), (6,8,10), (8,15,17), dan (7,24,25) adalah kelipatan 60.
3 x 4 x 5 = 60
6 x 8 x 10 = 480 (60 x 8)
5 x 12 x 13 = 780 (60 x 13)
8 x 15 x 17 = 2,040 (60 x 34)
7 x 24 x 25 = 4,200 (60 x 70)
Adakah dari teman-teman yang sempat terpikirkan hal ini?

Pernahkah kamu mendengar twin primes ? Twin primes adalah pasangan bilangan prima yang memiliki selisih 2. Pada 50 pertama bilangan prima, terdapat 16 pasangan bilangan prima.
50 pertama bilangan prima :

2 3 5 7 11 13 17 19 23 29 31
37 41 43 47 53 59 61 67 71
73 79 83 89 97 101 103 107 109 113
127 131 137 139 149 151 157 163 167 173
179 181 191 193 197 199 211 223 227 229
Twin primes pada 50 pertama bilangan prima :
(3,5) (5,7) (11,13) (17,19) (29,31) (41,43)
(59,61) (71,73) (101,103) (107,109) (137,139)
(149,151) (179,181) (191,193) (197,199) (227,229)
Pernahkah kamu mendengar Goldbach Conjecture ?
Goldbach Conjecture yaitu sebuah perkiraan oleh seorang matematikawan dan sejarahwan asal Rusia - Christian Goldbach (1690-1764). Goldbach Conjecture mengatakan bahwa setiap bilangan genap lebih dari 2 adalah penjumlahan dari 2 bilangan prima.
8 = 3 + 5 (3 dan 5 merupakan bilangan prima)
20 = 13 + 7 = 17 + 3.
42 = 23 + 19 = 29 + 13 = 31 + 11 = 37 + 5, dst.

Namun, penemuan ini mendapat sanggahan dari beberapa orang tetapi tidak disebutkan bilangan yang di maksud. Saya mencoba mencari, tapi juga belum menemukan contoh penyangkalnya. Adakah yang mau membantu ? ^_^


written by. Midah

0 comments:

Cari

Quote


Human beings everywhere and throughout time have used mathematics ~ Bishop * Mathematics is a human activity


Mengenai Saya

Foto saya
Kediri - Ngawi - Palu - Surabaya - Palembang- Malang, Indonesia

TRANSLATOR

Kamus Bahasa Indonesia


Rumah dijual

Current Time

Blog Archive

Komentar

Followers

Pengunjung Hari Ini

Top  blogs
Find this blog in the education blogs directory
back to top